Hari ini pelanggan bbm mendapatkan banyak sekali Undangan dari kontak BBM Penulis untuk gabung dengan saluran “BBM Chanel” (pakai tanda petik ya) dengan Pin Saluran C0035E285 dengan petunjuk Update BBM Inject Version. Sebaiknya Mitra Humas abaikan saja undangan tersebut untuk berjaga jaga.
Cara yang Dijelaskan adalah Cara Undang Semua Kontak BBM Anda
Petunjuk cara update yang ada di chanel tersebut adalah bukan untuk mengupdate versi BBM Anda tapi itu adalah cara mengundang semua kontak yang ada di kontak BBM anda untuk mengikuti saluran “BBM Chanel” tersebut. Chanel yang disarankan oleh salah satu kontak saya dalam waktu 30 menit yang tadi pada pukul 18.53 wib terlihat 6.094.158 pelanggan, kemudian pada pukul 19.30 wib menjadi 6.274.331 pelanggan.Cara yang Dijelaskan adalah Cara Undang Semua Kontak BBM Anda
Kita belum tau apa tujuan Pelaku pemilik saluran BBM dengan nama “BBM Chanel” tersebut, namun di dunia maya cara curang ini memang sering dilakukan seperti di socmed lainnya. Salah satu modusnya adalah ketika saluran BBM tersebut memiliki banyak pelanggan (korban broadcast), maka saluran tersebut akan dijual dan nama saluran “BBM Chanel” tadi diedit menjadi nama yang dikehendaki oleh pembeli. Atau yang paling mudah adalah merubah nama saluran “BBM Chanel” menjadi Toko Online Fiktif/Palsu untuk melakukan Penipuan. Cara jual beli Halaman FB/ Fanpage dan juga akun instagram sudah marak di dunia maya.
Untuk yang Sudah Terlanjur Bergabung Saluran "BBM Channel"
Bagaimana untuk yang sudah terlanjur bergabung? Pada tampilan saluran “BBM Channel” tersebut, sentuh [3 titik di pojok kanan atas] trus sentuh Tinggalkan Saluran (paling bawah). Alangkah baiknya disentuh Laporkan Saluran dulu, baru tinggalkan saluran.
Penutup
Semoga bisa sedikit memberikan gambaran kepada Anda pemilik akun BBM. Semoga bermanfaat. Jika ada Pertanyaan, Saran dan Pendapat atau mau Sharing, silahkan tuliskan di komentar.
sumber
No comments:
Post a Comment